Gerindra Incar Pemilih Pemula

Posted in Rabu, 18 Juli 2012
by DPC GARDU PRABOWO KOTA MEDAN


Gerindra Incar Pemilih Pemula Gerindra Incar Pemilih PemulaJAKARTA, KOMPAS.com – Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) mengincar pemilih pemula, guna memperkuat basis suara mereka dalam pemilihan umum 2014 mendatang. Apalagi Gerindra memastikan akan mencalonkan ketua dewan pembinanya, Prabowo Subianto, sebagai calon presiden.
Dengan belum dipastikannya ambang batas parlemen serta batas minimum perolehan suara partai untuk dapat mencalonkan presiden, Gerindra berharap pemilih pemula bisa menjadi penambah perolehan suara mereka.
Partai Gerindra melalui sayap organisasi kepemudaan, Tunas Indonesia Raya (Tidar), menargetkan peningkatan pemilih pemula pada pemilu 2014.
“Banyak memang organisasi kepemudaan (di bawah partai politik) yang menyasar pemilih pemula. Kami katakan tidak mudah. Tetapi kami saat ini sedang berpikir, bagaimana memberikan benefit (keuntungan) agar para pemilih pemula itu lebih memilih datang ke TPS dari pada main game,” kata Ketua Umum Tidar, Aryo Djojohadikusuma, sesaat sebelum pembukaan Rakernas Tidar di Jakarta, Jumat (18/11/2011) malam.
Menurut Aryo, Partai Gerindra dan sayap kepemudaannya bakal bersaing dengan parpol lain untuk mendapatkan suara dari pemilih muda. Dengan tingkat partisipasi politik pemuda yang sangat rendah dari setiap pemilu, Aryo mengakui butuh kerja keras.
“Kami sebenarnya ingin meyakinkan bahwa suara pemuda itu signifikan dalam perubahan. Pemuda tak mau gunakan hak politiknya, tetapi mereka mengeluh ketika ada produk perundangan yang merugikan mereka,” kata Aryo.
Ia menambahkan, “Saya pikir kesadaran politik mereka harus bisa dimulai dari sisi ini. Bahwa suara mereka sebenarnya menentukan untuk memilih anggota legislatif yang memihak mereka.”